Tuesday, October 16, 2018

Tips Mudah Belajar Ilmu Komputer Dalam Waktu Cepat

Dunia analog sekarang berangsur – angsur berubah menjadi digital. Komputer merupakan rajanya. Di instansi manapun, sekarang tidak lagi menggunakan sistem manual, melainkan sudah komputerisasi. Apatah lagi menggunakan mesin ketik untuk menyelesaikan administerasi.

Kita yang tidak bisa mengoperasikan komputer, akan menjadi manusia yang sebentar lagi tertinggal. Bahkan sekarang membeli tiket kereta api pun melibatkan komputer pada saat proses ceking sebelum naik ke kereta.

Namun jangan berkecil hati. Anda yang ingin berlajar komputer dalam waktu singkat. Bisa, asal tahu cara dan tipsnya. Apa saja ? Ini dia. 



Tips Belajar Ilmu Komputer Secara Mudah


1. Beli Komputer
Untuk bisa menguasai ilmu komputer secara cepat dan dalam, anda saya sarankan untuk membeli sebuah komputer. Hal ini yang akan membuat proses belajar anda jadi mudah, efisien, cepat dan bebas.

Komputer milik anda, tentu anda tidak segan – segan memperlakukannya. Karena milik anda jadi anda bebas belajar kapan saja. Selain itu, anda juga bebas mengatur kapan jadwal yang fleksibel untuk belajar anda. 

Baca juga : Tips membeli laptop baru

2. Belajar Dari Buku

Kalau anda ingin mencari guru dimana anda bisa mengulang – ulang ilmunya berkali – kali semau anda itulah buku. Bahkan buku mampu bercerita bagaimana sejarah komputer pertama kali ditemukan jika anda mau.

So, saran saya carilah buku sebanyak – banyaknya untuk anda pelajari dan langsung anda praktekan sketika itu juga. Ulangi kembali sebelum anda melanjutkan ke materi yang lainnya.

3. Konsisten Dan Tidak Mudah Menyerah

Kemenangan tidak akan diraih tanpa kerja keras dan juga ketekunan. Konsitensi anda benar – benar mempertaruhkan keberhasilan anda. Jika anda enggan belajar, mana mungkin anda akan bisa. Jika belajar anda tidak konsisten maka tidak banyak yang akan anda dapatkan dari belajar anda. Bahkan hanya rasa lelah yang anda bisa dapatkan.

This Is The Newest Post


EmoticonEmoticon